Publisher ID: pub-5956747228423723 Publisher ID: pub-5956747228423723

Sunday, 28 June 2015

Travel about ponorogo and east Java

Bila Anda dari Surabaya ke Ponorogo Anda dapat melalui jalur Surabaya-Jogja (Jalur Tengah) dan nanti sampai di Madiun pilih arah selatan. Detailnya: Surabaya - Krian (Sidoarjo) - Mojokerto - Jombang - Nganjuk - Caruban - Kota Madiun - Ponorogo (normal ± 4-5 jam).
Angkutan umum yang bisa Anda gunakan dari Surabaya ke Ponorogo antara lain:
1. Bus : (Ekonomi : Restu Panda, Jaya, Aneka Jaya, Akas, Cendana) dan (Patas : Restu Panda, Jaya, Cendana)
2. Travel
3. Kerata Api, untuk kereta api, Anda harus turun Madiun terlebih dahulu, kemudian ke Ponorogo bisa naik Bus atau Taxi. (kereta api ke Ponorogo masih akan dihidupkan kembali)
Dari Malang
Bila dari Malang ke Ponorogo Anda dapat melalui jalur Malang - Kepanjen - Blitar - Tulungagung - Trenggalek - Ponorogo (normal ± 4-5 jam).
Ada juga jalur lainnya, Jalur 2: Malang - Batu - Pare - Nganjuk - Madiun - Ponorogo tapi terlalu memutar
Jalur yang jauh lebih memutar lainnya, jalur 3 yaitu Malang - Pandaan - Japanan / Suarabaya - Mojokerto - Jombang - Nganjuk - Caruban - Kota Madiun - Ponorogo.
Angkutan umum yang bisa Anda gunakan dari Malang ke Ponorogo antara lain:
1. Bus : (Ekonomi : Restu Panda dan Akas) lewat Suarabaya. (Patas : Citra Trans) eat Batu & Kediri
2. Travel : Bintang, Star, Haze, SAA, Mas Jaya, dll
Dari Solo
Bila dari Solo ke Ponorogo Anda dapat melalui jalur Solo - Sukoharjo - Wonogiri - Purwantoro - Ponorogo (normal ± 2-3 jam).
Angkutan umum yang bisa Anda gunakan dari Solo ke Ponorogo antara lain:
1. Bus : Ekonomi : GMS, Timbul Jaya, dll
2. Travel
Dari Jogja
Bila dari Yogyakarta ke Ponorogo Anda dapat melalui dua jalur, yaitu
Jalur 1 : Jogja - Klaten - Solo (Ambil jalur Solo Baru) - Sukoharjo - Wonogiri - Ponorogo.
Jalur 2 : Jogja - Kalasan - Bayat - Krisak - Wonogiri - Ponorogo.
Saran dari saya bila lewat jalur 1 bisa ketika malam hari, karena kalau siang Solo padat, siang bisa lewat jalur 2 (jalannya lebih kecil di Bayat - Krisak)
Ankutan umum yang bisa Anda gunakan dari Solo ke Ponorogo antara lain:
1. Untuk bus belum ada yang langsung bus Ponorogo - Jogja, bus Anda pilih jurusan Jogja - Surabaya dan turun di Kota Madiun. Lalu oper ke bis Madiun - Ponorogo (bis kecil: Cendana & bus besar : Jaya, Restu Panda, Akas, Cendana, dll)
2. Travel : Star, Langgeng Jaya, dll
Dari Jakarta
Bila dari Jakarta ke Ponorogo Anda dapat melalui jalur Jakarta - Cikampek - Pamanukan - Cirebon - Brebes - Tegal - Pemalang - Pekalongan - Batang - Grinsing - Kendal - Semarang - Ungaran - Salatiga - Boyolali - Kartosuro - Solo - Sukoharjo - Wonogiri - Ponorogo
Angkutan umum yang bisa Anda gunakan dari Jakarta ke Ponorogo antara lain:
1. Bus : Ada Ekonomi, Bisnis, dan Eksekutif. Bisnya antara lain Jaya, Harapan Jaya, Kramat Jati, Roslia Indah, Lorena, Gajah Mungkur, Gunung Harta, Laju Prima, Shantika, dll
2. Kereta Api : Ambil kereta api yang lewat Solo (Balapan) atau Madiun (Kota). Bila Anda turun Madiun kota ke Ponorogo bisa naik Bis atau Taxi. Bila Anda turun Solo, Anda bisa naik bus ke arah Ponorogo atau bus yang lewat Madiun.
3. Pesawat : Bandara terdekat dengan Ponorogo adalah Bandara Adi Sumarmo Solo, namun bila ingin menggunakan angkutan umum yang lebih mudah bisa lewat Bandara Internasional Juanda Surabaya. Bila turun di Solo lebih mudah Anda naik Taxi ke Ponorogo-nya. Bila turun Bandara Juanda, Anda bisa naik bis dari bandara ke terminal Purabaya, Surabaya dan kemudian naik bus arah Ponorogo.

No comments:

Post a Comment